Celana Jeans Tetap Wangi Walau 3 Bulan Tidak Dicuci

Share this history on :
BERAPA kali Anda mencuci celana jeans dalam sebulan? Sebaiknya tak perlu dicuci terlalu sering karena celana jeans dapat bertahan sampai tiga bulan tanpa bau apek.
Hal ini telah diujicobakan oleh Tullia Jack, mahasiswa S2 dari Melbourne University.
Sebanyak 30 responden memakai celana jeans dalam lima hari seminggu selama tiga bulan penuh. Celana jeans itu digunakan terus-menerus tanpa dicuci sama sekali.
Para responden terdiri dari pria dan wanita berusia 18-56 tahun. Secara reguler, para responden diinterview mengenai kondisi celana jeans yang dipakai.
Tiga bulan kemudian, celana jeans yang digunakan ke-30 responden tercatat memiliki aroma yang tidak jauh berbeda seperti saat pertama kali digunakan. Tidak tercium bau tak sedap walau terdapat sejumlah noda, mulai dari cipratan air hujan sampai bekas makanan.
“Anda tidak perlu mencucinya sesering mungkin. Noda datang dan pergi, tapi akan luntur sendiri,” ujar Jack kepada News.com.au.
“Celana jeans yang digunakan selama itu hanya tercium seperti aroma tubuh saja,” lanjutnya.
Seperti dicatat Daily Mail, Selasa (3/1), Jack percaya, hasil eksperimennya ini dapat bermanfaat bagi lingkungan. Mengurangi frekuensi mencuci sehelai celana jeans saja dapat menghemat beberapa liter air, listrik, dan deterjen.
Jack berencana memamerkan ke-30 celana jeans itu di pameran Nobody Was Dirty, Maret mendatang. Para pengunjung di pameran itu dapat merasakan sendiri seperti apa aroma celana jeans yang berbulan-bulan tidak dicuci.
(rere/gur)

sumber: gayahidup.plasa.msn.com
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : rhyanmawo@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...
 
cyb3rThanks For Visiting Gunakanlah Google Chome Untuk Tampilan Sempurna