Pemain Barcelona rayakan kemenangan |
Meski bertindak sebagai tamu, Real Madrid memulai laga dengan percaya diri dan memperagakan permainan cepat. Alhasil Carlos Puyol dan kawan-kawan sempat pontang-panting menghalau serangan gencar yang dilancarkan Cristiano Ronaldo Cs.
Sejumlah peluang emas berhasil diciptakan kubu Madrid. Namun di tengah gempuran serangan tamu, secara mengejutkan Barca mampu mencetak dua gol di penghujung babak pertama
Demi mengejar ketertinggalan, Madrid langsung melakukan permainan cepat di awal babak kedua. Menit 53, sundulan Ramos mampu menjebol gawang Barca. Tapi sayangnya dianulir wasit karena dianggap terlebih dahulu melakukan pelanggaran.
Strategi Mourinho yang memasukkan Karim Benzema menggantikan Gonzalo Higuain membuahkan hasil. Kehadiran Benzema membuat serangan Madrid lebih tajam.
Madrid akhirnya mengejar ketertinggalan di menit 68 lewat aksi Cristiano Ronaldo yang memanfaatkan sodoran Mesut Oezil. Pemain Portugal itu mampu mengecoh Pinto dan menceploskan bola ke gawang. 2-1 untuk Madrid
Empat menit berselang, publik Catalan terhenyak kala Los Blancos mampu menyamakan kedudukan. Gol kedua Madrid dicetak oleh pemain pengganti, Karim Benzema yang sukses mengecoh Carlos Puyol di kotak penalti. Skor 2-2 untuk kedua tim.
Benzema nyaris membawa Madrid unggul di menit 77. Namun sayangnya aksi pemain Perancis itu mampu dihalau Carlos Puyol.
Perjuangan Madrid yang berupaya memetik kemenangan terganggu oleh diusirnya Sergio Ramos yang dinilai melakukan pelanggaran terhadap Bosquet. Alhasil Wasit mengganjar kartu kuning kedua kepada pemain internasional Spanyol itu.
Hingga laga berakhir, kedudukan tidak berubah 2-2. Dengan hasil ini Barca berhak lolos ke babak semifinal. Karena di leg pertama, skuad Pep Guardiola mampu memetik kemenangan 2-1. Barca akan menghadapi pemenang dari laga antara Levante dan valencia yang akan berlangsung Jumat besok.
Susunan Pemain
Barcelona: José Manuel Pinto; Eric Abidal, Carles Puyol, Dani Alves, Gerard Piqué; Xavi, Andrés Iniesta (Pedro, 30'), Cesc Fábregas (Thiago, 70'), Lionel Messi, Sergio Busquets; Alexis Sanchez (Javier Mascherano, 79')
Real Madrid: Iker Casillas; Pepe, Sergio Ramos, Álvaro Arbeloa, Fabio Coentrao; Xabi Alonso, Kaká (Jose Callejon, 61'), Cristiano Ronaldo, Lassana Diarra (Esteban Granero, 52'), Mesut Ozil; Gonzalo Higuaín (Karim Benzema, 61')
• VIVAbola