5 Makanan yang Baik Bagi Kesehatan Gigi

Share this history on :
Liputan Menarik - MENYIKAT gigi dua kali sehari dan memeriksakan gigi ke dokter setiap enam bulan sekali, sudah jadi prosedur standar dalam merawat kesehatan gigi. Untuk menjaga kesehatan gigi, Anda juga perlu mengonsumsi sejumlah makanan yang memiliki kandungan yang baik bagi organ penggigit ini.

Namun Anda perlu berhati-hati, tidak semua makanan dapat menyehatkan gigi.
Miriam Robbins dari Yale School of Medicine memaparkan, terlalu banyak mengonsumsi makanan dan minuman manis atau mengandung tepung, sama saja dengan memberi makan bakteri penyebab plak.

Saat gula atau tepung di mulut Anda bertemu dengan bakteri penyebab plak, terjadi reaksi asam sekurang-kurangnya 20 menit setelah Anda selesai makan. Reaksi ini dapat merusak enamel di permukaan gigi dan memproduksi toxin yang menyerang gusi dan tulang penopang gigi.

Jadi, makanan seperti apa yang baik untuk gigi? Berikut beberapa di antaranya.

1. Keju

Keju memiliki kadar gula dan asam yang rendah, namun kaya akan kalsium. Keju juga mengandung casein, protein dalam susu yang baik untuk menjaga kekuatan gigi. Casein juga terdapat dalam MI Paste, pasta yang banyak digunakan para dokter gigi dalam mengobati gigi berlubang.

2. Pear

Buah kaya serat mampu merangsang produksi air liur, salah satunya buah pear. Dalam sebuah riset di tahun 2004, pear mengandung zat penetral asam di permukaan gigi yang kadarnya lebih tinggi dari buah-buahan lainnya, seperti pisang, apel, jeruk dan nanas.

3. Yogurt

Seperti keju, yogurt juga mengandung casein yang baik bagi kesehatan gigi. Selain itu, yogurt juga memiliki kandungan kalsium dan fosfat yang membantu menjaga kekuatan gigi dan gusi.

4. Permen karet tanpa pemanis

Permen karet umumnya mengandung pemanis buatan. Bagi Anda yang gemar mengunyah permen karet namun tidak ingin gigi rusak, pilih permen karet yang mengandung bahan xylitol. Bahan pengganti gula ini baik untuk mencegah bakteri penyebab plak yang dapat merusah enamel gigi.

5. Seledri

Sayuran segar dan dikonsumsi mentah terbukti baik untuk gigi karena kaya serat dan harus dikunyah cukup lama. Gerakan mengunyah dapat membantu produksi air liur yang baik dalam proses pembersihan gigi secara natural.

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : rhyanmawo@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...
 
cyb3rThanks For Visiting Gunakanlah Google Chome Untuk Tampilan Sempurna