Flora Febrianindya - detikFood
Jakarta - Pengunjung restoran Fat Smitty's punya tradisi unik tiap kali datang. Mereka akan menempelkan uang pada dinding restoran. Kini kebiasaan itu sudah berjalan 27 tahun, dan seluruh permukaan dinding dan atap telah tertutup uang kertas!
Fat Smitty's adalah restoran keluarga yang telah dikelola turun temurun. Sejak tahun 2009, Fat Smitty's dikelola oleh Casey Carson, generasi keempat. Bangunan resto ini telah dibangun dari tahun 1940-an, dan kini perlu diperbaiki baik bangunan maupun dekorasinya.
Akibatnya, seluruh uang di dinding restorannya harus dicabut. Nantinya, seluruh uang tersebut akan disumbangkan. Selama lebih dari seperempat abad, uang yang berhasil dikumpulkan mencapai angka Rp.91.729.000,00!
Tradisi menempelkan uang dimulai tahun 1985, ketika seorang salesman menuliskan namanya di atas uang kertas dan menempelkannya di dinding. Hingga 27 tahun kemudian, lebih dari 10.000 pengunjung melakukan hal yang sama. Mereka menuliskan sesuatu di atas uang tersebut, lalu menempelkannya.
Dari total uang yang ada, Fat Smitty's menyumbangkan sekitar Rp.26.670.000 pada organisasi pramuka setempat. Alasannya karena sudah bertahun-tahun anggota pramuka tersebut jadi pengunjung tetap Fat Smitty's tiap pulang berkemah. Puluhan juta sisanya disumbangkan pada St. Jude's Children's Research Hospital, Tennessee.
Casey Carson mengaku berat untuk melepas uang tersebut dan merenovasi restorannya. Sudah empat generasi dalam satu keluarga yang tumbuh bersama restoran ini, begitu juga dengan pekerjanya yang sudah turun-temurun. Fat Smitty's dan segala keunikannya sudah menjadi saksi pertumbuhan keluarga pemilik dan pengunjung setianya.
“Rasanya sulit untuk melepaskan uang-uang ini. Namun lebih mudah rasanya ketika tahu uang ini akan disumbangkan”, kata Carson. Iapun berharap setelah dibuka kembali pada bulan Maret mendatang, pembeli mau menempelkan uang pada dinding Fat Smitty's lagi.
Wouw, Ada Uang 97 Juta di Tembok dan Atap Restoran!
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : rhyanmawo@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...