Maria Cicilia Galuh - Okezone
JAKARTA - Ingin menangkap kupu-kupu hanya dengan smartphone Anda? Hal itu mungkin saja terjadi dengan menggunakan aplikasi bernama iButterfly. Aplikasi ini tersedia untuk banyak platform, mulai dari iOS, Android hingga BlackBerry.iButterfly adalah sebuah aplikasi teknologi Augmenten Reality pertama di Indonesia, di mana pengguna dapat melihat dan menangkap kupu-kupu virtual melalui kamera perangkat cerdasnya. iButterfly didesain dengan secara unik dan memiliki konten yang menarik dan promo merchant yang menarik.
Sebelumnya, iButterfly telah meraih kesuksesan di Jepang sejak diluncurkan pada tahun 2010 oleh Dentsu inc. Aplikasi ini langsung mencatat sukses di tahun yang sama, bahkan tercatat sebagai best mobile innovation from Japan sejak tahun 2010.
Kini iButterfly yang dikembangkan bersama Densu Digital Division Indonesia dan PT Cherrypicks Indonesia siap melayani pengguna smartphone di tanah air.
Ditemui di peluncurannya di FX Plaza, Jakarta, Kamis (2/2/2012), pada soft lauch di bulan Desember 2011 lalu, tercatat terdapat 250 ribu kupu-kupu virtual yang dilepaskan dalam waktu satu bulan. Sebuah awal kesuksesan yang menandai peluncuran aplikasi iButterfly Indonesia.
Untuk menjajal aplikasi ini, pengguna cukup mengketikkan kata 'iButterfly Indonesia' di Android Market, App Store dan BlackBerry App Word. Semua aplikasi yang ditawarkan gratis.